Teknologi merupakan salah satu dari banyaknya hal-hal menarik di dunia ini. Teknologi terbaru pun terus berkembang mengikuti perkembangan dan perubahan zaman. Bukan hanya di Indonesia teknologi pun telah ada dan berkembang ke manca negara dengan berbagai keunggulan masing-masing.
Namun sayangnya pada tahun 2020 lalu kemunculan virus Covid-19 cukup menghambat berbagai aktivitas masyarakat dan juga mempengaruhi transformasi digital dunia. Seluruh sektor bisnis masyarakat diseluruh dunia terus terusan dituntut agar dapat memperbaharui digitalisasinya sesuai dengan adanya perkembangan dan tren-tren teknologi yang berlaku.
Teknologi memiliki pengaruh besar bagi masyarakat terutama pada kalangan perindustrian maupun para pembisnis. Teknologi mampu mendisrupi kemajuan dan peningkatan setiap perusahaan. Masyarakat pun tak kalah juga memiliki peranan yang penting dalam perkembangan teknologi ini, masyarakat diharuskan dapat beradaptasi dengan adanya penemuan-penemuan teknologi baru.
Sesuai dengan hakikatnya pada tahun ini pun banyak diluncurkan berbagai teknologi dan penemuan-penemuan baru guna mempermudah jalannya aktivitas masyarakat di dunia ini. Adapun tren teknologi 2021 terbaru yang harus kamu ketahui agar tidak tertinggal zaman. Yuk simak penjelasannya!!!
5 Tren Teknologi Terbaru Tahun 2021
1. Jaringan 5G
Berbagai perkembangan jaringan ponsel telah banyak ditemukan selama beberapa tahun belakangan ini. Salah satunya yaitu jaringan 5G. Adanya penemuan hebat ini pasti diikuti dengan berbagai macam keunggulan di belakangnya antara lain seperti terhubungnya jaringan dengan peralatan rumah tangga, telepon, maupun mobil.
Kecepatan jaringan yang dapat mencapai 800 Gbps per detik akan mempermudah penggunanya salah satunya yaitu kecepatan download puluhan film berkualitas HD (high definition) hanya dalam hitungan detik.\
Tercatat telah terdapat 101 operator seluler dari 45 yang akan mengeluarkan jaringan 5G ini. Namun sayangnya keunggulan dan keberadaan jaringan 5G ini hanya akan ada hanya pada beberapa brand ponsel saja.
2. Hybrid Cloud Makin Diminati
Hybrid cloud merupakan suatu teknologi gabungan dari public cloud dan private cloud.
Ditahun sebelumnya teknologi ini sudah banyak dipergunakan oleh perusahaan besar dan pada tahun yang akan datang Hybrid Cloud direncanakan sebagai strategi oleh berbagai organisasi dan perusahaan.
3. Cyber Security
Keamanan berbasis siber telah di prediksi akan menjadi keamanan yang wajib dimiliki oleh perusahaan swasta maupun publik ditahun yang akan datang. Teknologi ini diciptakan karena kekhawatiran atas adanya hacker yang dapat melakukan peretasan banyakdata yang ada pada dunia digital. Siber akan banyak diminati karena kemampuan keamanannya yang lebih unggul dari teknologi sebelumnya.
4. Artificial Intelligence (AI)
Data, Al, dan machine learning merupakan tiga teknologi yang diperbincangkan banyak membantu organisasi atau perusahaan dalam menyelesaikan berbagai masalah berskala lebih besar. Teknologi ini terus digunakan oleh banyak perusahaan karena perkembangannya yang tidak diragukan lagi setiap tahunnya.
Teknologi yang diprediksi akan mengalami babak yang baru yaitu penggunaan teknologi Al khususnya dalam perencanaan rantai pasokan. Software dan franework yang terus berkembang sehingga mendorong berbagai macam perusahaan untuk mengikuti perkembangan dari teknologi Al sebagai teknologi terbaru 2021.
5. Teknologi Pendukung Work from Home Meningkat
Adanya halangan dalam melakukan aktivitas untuk para pekerja, meningkatkan persentase pekerja yang bekerja dirumah semakin banyak. Ditahun yang akan datang juga, telah diprediksi banyaknya kehadiran perusahaan berbasis teknologi. Itu mengapa terciptanya berbagai macam teknologi baru maupun aplikasi baru yang diciptakan untuk mendukung dan mempermudah segala aktivitas pekerjaan di dalam rumah.
Teknologi terus berkembang seiring berjalannya zaman, kita sebagai generasi muda harusnya lebih cerdas dalam mengikuti setiap tren baru yang ada. Semoga Bermanfaat!!