Pernahkah kamu mendengar perusahaan mengakuisisi perusahaan lain atau sebaliknya. Sebenarnya apa yang dimaksud akuisisi, berikut ini penjelasan singkat mengenai apa itu akuisisi dalam KBBI? dan apa manfaat dan tujuan beserta jenis-jenisnya.
Akuisisi : “aku·i·si·si”
Apa itu Akuisisi?
Akuisisi adalah sebagai perusahaan yang memegang perusahaan lainnya dengan motif ekonomi didalamnya. Alasannya dilakukan akuisisi adalah untuk mempercepat perkembangan unit perusahaan tanpa harus berkembang dari awal atau disebut juga sebagai inorganic growth.
Jenis-jenis Akuisisi dalam Bisnis
a. Berdasar Objek Akuisisi
Ditinjau dari objek akuisisi, berikut ini klasifikasi akuisisi bisnis.
- Akuisisi Saham: akuisisi melalui pembelian saham perusahaan.
- Akuisisi Aset: akuisisi ini dilakukan pembelian aset perusahaan.
b. Berdasar Jenis Usaha
Dilihat dari perusahaan yang menjadi target akuisisi, klasifikasi sebagai berikut:
- Horizontal: akuisisi ini melakukan pengambilalihan perusahaan yang memiliki lini bisnis yang sama.
- Vertikal: akuisisi untuk mengambil alih perusahaan yang memiliki keterkaitan usaha.
- Lain: akuisisi lainnya adalah yang pengambilalihan yang sama sekali tidak terkait dengan perusahan.
Tujuan dan Manfaat Akuisisi
Tentunya ada tujuan kenapa perusahan-perusahaan bisa diakuisisi oleh perusahaan lain. Berikut ini tujuan dari akuisisi adalah memperluas pasar, melindungi pasar, memperkuat bisnis dan menambah sinergi perusahaan. Menurut Bradley T Shapiro, manfaat akuisisi adalah seperti berikut:
- Perusahaan akan mengalami tingkat pertumbuhan yang lebih cepat dalam bisnis daripada melakukan pertumbuhan secara internal.
- Pengakuisisi dapat mengurangi persaingan bisnis dengan membeli beberapa badan usaha untuk menyatukan kekuatan pasar dan pengurangan persaingan.
- Pengakuisisi dapat memasuki pasar baru, penjualan dan pemasaran yang belum dapat ditembus.
- Adanya peningkatan managerial skill, yaitu bantuan mengelola aset-aset badan usaha.