Dalam sudut pandang sebuah ilmu keuangan, finansial dapat diartikan sebagai teknik pembelajaran mengenai kondisi keuangan individu, bisnis, atau organisasi. Yang dimulai dari mengelola, meningkatkan, memberdayakan sumber dana, mengalokasi dana sesuai pos, sampai dengan pembuatan perhitungan risiko dan prospek di masa depan.
Tidak hanya dalam satu sudut pandang saja finansial juga ada pada sudut pandang aspek administrasi. Yang disini finansial memiliki arti pengaturan uang masuk dan keluar dalam suatu usaha atau lembaga.
Kemudian berlanjut pada manajemen finansial atau serangkaian aktivitas perusahaan, yang dimulai dengan cara mendapatkan dana, menggunakan dana, dan mengelola keuangan perusahaan secara menyeluruh.
Sistem manajemen yang baik dan mampu dipertanggungjawabkan oleh setiap pihak-pihak terkait akan menghasilkan sebuah kebebasan finansial.
Keuntungan ini di sebut sebagai kebebasan setiap individu, bisnis, atau organisasi terbebas dari utang, mempunyai sumber penghasilan tetap, dan cadangan yang dapat dipakai untuk kebutuhan tidak terduga.
Yang perlu dipahami sebelum kamu menuju tahap selanjutnya adalah pentingnya pengetahuan mengenai fungsi-fungsi dari finansial itu sendiri. Tidak hanya diterapkan pada kehidupan bisnis saja namun manajemen finansial memiliki beragam fungsi dalam kehidupan pribadimu juga
Fungsi Perencanaan
sebuah perencanaan dinilai memiliki nilai yang sangat penting dalam memulai sebuah usaha. Kamu harus lebih memfokuskan kebutuhan-kebutuhan utama yang harus dipenuhi terlebih dahulu, penyeimbanngan antara pemasukan dan pengeluaran serta pemilahan antara keinginan yang hanya bersifat sementara.
Hal tersebut sangat penting diperhatikan guna menyeimbangkan dana agar dapat dikelolah secara maksimal dan optimal.
Fungsi Pengendalian
Memperhatikan segala kondisi keuangan atas segala kebutuhan yang akan diperlukan dalam sebuah perusahaan tak kalah penting. Ini mengapa pengendalian anggaran tidak dapat diabaikan, jika diabaikan berbagai rencana pengeluaran tidak akan seimbang dan membengkak akibatnya kondisi keuangan pun tidak akan stabil.
Fungsi Pemeriksaan
Fungsi ini harus diseimbangkan dengan fungsi pengendalian anggaran. Hal ini dilaksanakan untuk membantu kamu mengetahui kesalahan yang ada maupun penggunaan dana yang tidak melebihi batas.
Fungsi Pelaporan
Adanya laporan tentang dana pada perusahaan maupun bisnismu harus selalu diperhatikan. Pengeluaran yang ada harus lebih kecil dari pada pemasukan, tujuannya agar kondisi finansial lebih optimal.
Adapun manfaat dari Manajemen Finansial yang akan kamu peroleh dalam kehidupan pribadimu
Manfaat Financial
Membiasakan Diri Bergaya Hidup Hemat
Setiap kebutuhan yang ada tentunya memerlukan biaya, hemat tidak berarti perhitungan atas apa yang telah diraih. Namun dengan berhemat akan menunjukan bahwa segala kebutuhan dasarmu telah terpenuhi dan kamu telah berkecukupan dalam segala hal.
Berlatih Disiplin dan Teratur
Disiplin disini berarti kemampuan merencanakan keuangan, mengendalikan pengeluaran, dan mengelola pengembangan dana untuk kebutuhan masa mendatang
Menghindari Kebiasaan Berutang
Ketika kamu telah menguasai tentang manajemen finansial resiko munculnya hutang pihutang pun bisa ditekan seminim mungkin. Dahulukan kebutuhan terlebih dahulu, dan jangan terburu-buru untuk memenuhi keinginan yang kamu miliki dampaknya kamu akan hidup boros dan keuangan pun tidak akan stabil.
Mempunyai Perencanaan Masa Depan Lebih Optimal
Setelah kebutuhan tercukupi, hidup pun akan lebih bisa untuk berhemat, tidak memiliki tanggungan hutang itu berarti kamu telah berhasil merancang manajemen finansial pada kehidupanmu. Segala urusan yang telah diselesaikan dan hidup yang berjalan dengan lancar akan mendorong kamu untuk mulai melakukan penataan kehidupan yang lebih baik lagi dan melakukan cara agar dana terus berkembang.
Jadi dapat disimpulkan bahwa segala kegiatan selalu berhubungan dengan keuangan untuk itu penerapan manajemen finansial sangatlah dianjurkan agar segala hal akan terasa lebih mudah dan optimal. Semoga membantu!!