Berikut ini 8 cara menghemat kuota internet saat berselancar menggunakan Tethering dari HP android atau iphone dengan Metered Connection dan Trik- triknya
Sebelumnya, Jika kamu berminat ingin membeli buku, bisa kunjungi toko buku saya di shopee di link berikut ini
Pernahkah nggak kamu nghabiskan kuota internet yang banyak ketika berselancar di internet menggunakan laptop yang terkoneksi WiFi Hotspot / Tethering HP Android? Sehingga setiap kali laptop kamu terhubung dengan WiFi Android, maka dengan cepat akan menghabiskan banyak kuota internet dan akhirnya menjadi boros kuota internet.
Jika kamu termasuk orang yang mengalami masalah ini, Sebab sebagian besar pengguna laptop lain yang berselancar di internet dengan mengandalkan koneksi WiFi mengeluhkan masalah yang sama pada paket internet kartu pra bayar mereka.
Semuanya mengeluhkan kuota internet menjadi cepat habis meskipun tidak melakukan download file berukuran besar.
Cara Menghemat Kuota Wi-fi saat Tethering ke Laptop
Mungkin cara ini merupakan metode yang belum banyak diketahui oleh pengguna laptop, apalagi laptop Windows 10, yaitu dengan cara mengaktifkan fitur ‘Metered Connection’ pada jaringan WiFi yang sedang kita gunakan.
Metered Connection adalah fitur yang Microsoft untuk cara menghemat kuota yang ada pada perangkat Windows 8 dan Windows 10 dengan tujuan agar koneksi internet dapat digunakan hanya untuk mengakses hal utama saja dan memutuskan sambungan internet untuk akses ke aplikasi, Windows Update, tampilan tile Menu Start, dan aplikasi bawaan Windows lainnya yang berjalan secara otomatis pada latar belakang sistem.
Oleh sebab itu, apabila fitur Metered Connection ini diaktifkan, maka koneksi internet pengguna akan fokus pada akses yang sedang digunakan saja. Misal jika kita sedang browsing mencari referensi makalah di internet, maka koneksi internet tidak akan digunakan untuk melakukan update aplikasi atau update sistem windows lainnya dan hanya membolehkan koneksi browser yang sedang digunakan.
Dengan begitu, kuota internet yang kamu gunakan untuk WiFi Tethering tidak akan cepat habis disebabkan oleh sistem yang berjalan dan terhubung ke internet di background sistem, kecuali jika kamu melakukan download atau streaming video dalam jangka waktu yang cukup lama.
Cara Mengaktifkan Metered Connection
1. Cara Pertama
– Klik pada tanda WiFi di bagian taskbar sebelah ikon baterai atau ikon lainnya (taskbar sudut kanan bawah).
– Setelah itu, klik Properties pada koneksi WiFi yang sedang kamu gunakan.
– Maka kamu akan dialihkan ke jendela menu Setting WiFi yang terhubung dengan laptop Windows 10.
– Kemudian hidupkan tombol yang ada di bagian bawah Set as metered connection dari yang tadinya Off ubah menjadi On.
2. Cara Kedua
– Klik ikon Settings pada Menu Start Windows atau dapat juga dengan cara menekan kombinasi tombol keyboard Windows + I.
– Pada pilihan menu Settings, klik pada pilihan Network & Internet.
– Kemudian pilih tab menu Wi-Fi lalu klik jaringan WiFi yang terhubung dengan laptop kamu.
– Skrol ke bagian bawah lalu hidupkan tombol yang ada di sebelah Set as metered connection dari yang tadinya Off ubah menjadi On.
Nah, bagi kamu yang masih banyak menghabiskan kuota internet dan mau hemat kuota meski dipakai tethering, bisa terapkan beberapa tips berikut ini, ya.
1. Matikan Pembaruan Windows di Laptop
Biasanya windows 10 akan otomatis melakukan pembaruan ketika terhubung ke internet. Bukan tidak mungkin, hal ini akan menguras kuota internet lebih banyak. Untuk menghindari hal tersebut, sebaiknya matikan pembaruan itu sementara waktu atau dipause.
Carnya yakni dengan membuka menu ‘star’ yang ada pada laptop atau komputermu, ketik ‘control panel’ di kolom search. Kemudian pilih ‘system and security’ yang berada di urutan paling atas, lanjut gulir ke bawah dan pilih ‘administravite tools’ kemudian klik ‘services’.
Pilihlah windons update dari beberapa list yang muncul, ubah opsi ‘starup type’ menjadi ‘disable’. Terkahir, kamu tidak klik ok lalu restart deh laptop atau komputermu.
2. Mengaktifkan Fitur Power Save pada Ponsel
Agar hemat kuota internet, kamu bisa mangaktifkan fitur power save pada ponselmu. Dalam fitur ini, kamu bisa mengatur data internet yang digunakan. Misalnya 5 atau 10GB. Atau bisa juga dengan mengatur di jangka waktu tertentu.
Gimana caranya? Mudah banget, loh. Kamu tinggal masuk ke menu ‘setting’ pilih ‘tethering and portable hotspot’. Kemudian cari menu ‘portable wifi hotspot setting’, lalu ubah ‘power save’ menjadi satuan waktu. Atur kemudian klik ok.
3. Beralih ke Browser yang Menghemat Kuota
Selain Google Chrome, kamu juga bisa pakai Opera pada laptopmu. Tapi untuk Chrome, sebelumnya kamu harus mengatur plugin menjadi click to run only.
Di pojok atas Chrome, pilih menu ‘setting’ kemudian pilih opsi ‘show advanced setting’, klik ‘privacy’. Kemudian setelah itu, atur dan pilih ‘do not show any images’ di menu ‘content setting’.
4. Membatasi Kapasitas Data yang Digunakan
Kamu juga bisa membatasi kapasitas data yang digunakan. Pengaturan ini akan membuat internet otomatis terputus jika sudah mencapai batas akses yang telah ditetapkan. Caranya dengan masuk ke menu ‘setting’ pada ponsel, kemudian pilih’data usage’, lalu aktifkan ‘set mobile data limit’. Atur dan ubahlah batas angka sesuai yang kamu butuhkan.
5. Menonaktifkan Cloud di Google Drive ataupun Dropbox
Cloud merupakan teknologi yang mengizinkan pengguna untuk mengakses data mereka melalui komputer dengan akses internet. Mengapa harus menonaktifkan fitur ini sementara waktu? Karena could cukup banyak memakan kuota, terlebih jika datanya memiliki ukuran yang cukup besar. Makanya, sementara matikan dulu cloud-nya baik yang pakai Dropbox atau Google Drive.
Untuk menonaktifkan dropbox, kamu perlu masuk ke aplikasi, kemudian klik ‘setting’ di bagian kanan atas, dan pilih ‘pause syncing’. Sedangkan untuk Google Drive, buka aplikasi versi dekstop, klik ikon titik tiga di pojok kanan tas, dan pilih opsi ‘pause’.
6. Pintarlah Dalam Melakukan Browsing
Terakhir, selain menerapkan cara di atas, kamu juga harus pandai-pandai saat berselancar di internet. Karena banyak sedikitnya kuota yang dihabiskan ketika tethering itu tergantung pada website atau content yang dibuka. Hindarilah streaming video seperti YouTube dan streaming musik di Souncloud.
Dan jika kamu suka membuka sebuah website, pilihlah web yang memang memiliki page ringan dan tidak banyak konten flash dan gambar, karena itu sangat menguras kuotamu