admin Membahas dengan sederhana rumus-rumus yang ada di matematika dan finansial - Bagi Aja

Kesalahan yang Harus Dihindari dalam Mengatur Finansial

1 min read

Berikut ini sejumlah kesalahan yang perlu dihindari dalam mengatur finansial, sangat penting supaya kondisi finansial baik.

Hingga saat ini pandemi COVID-19 belum usai dan telah mempengaruhi semua orang baik itu setiap individu, komunitas tertentu bahkan dunia global di berbagai tingkatan. Tak sedikit yang pada akhirnya terpaksa kehilangan sebagian sumber penghasilan mereka karena terkena dampak akibat kegiatan ekonomi yang sempat tersendat sehingga mereka sudah tidak mempunyai sumber penghasilan lagi. Oleh sebab itu, di masa sulit seperti ini setiap orang harus pintar dan cerdik dalam merencanakan finansial.

Tetapi sayangnya masih banyak yang belum memahami bagaimana caranya mengatur finansial yang baik. Nah dalam mengatur finansial, terdapat beberapa kesalahan yang harus dihindari supaya kita dapat mengatur keuangan dengan baik. Sebab mengatur finansial atau keuangan sangat penting supaya kondisi finansial di masa depan tidak terganggu dan bisa terjamin dengan baik. Nah berikut ini sejumlah kesalahan yang perlu dihindari dalam mengatur finansial, diantaranya:

PHP Dev Cloud Hosting

1. Tidak Menyisihkan Dana Darurat

Mungkin hal ini sering disepelekan oleh sebagian besar orang. Mungkin mereka menganggap hal ini tidak terlalu penting. Padahal dana darurat sangat krusial sifatnya, apalagi di masa pandemi seperti ini. Sebab kita tidak tahu kapan pandemi akan berakhir sehingga perekonomian bisa berjalan dengan stabil seperti biasa. Jadi kita harus beradaptasi dengan perubahan.

Kita juga tidak tahu apa yang akan terjadi di masa yang akan datang. Dengan adanya dana darurat, makan nantinya kita bisa terbantu jika sedang mengalami kesulitan saat benar-benar membutuhkan dana dengan cepat.

2. Tidak Punya Tujuan Keuangan

Jika seseorang tidak mempunyai prioritas dan tujuan keuangan, pastinya mereka tidak akan permen di pasi dalam menyimpan dan mengelola keuangan. Akibatnya pendapatan yang diterima bisa habis tanpa sisa dan tidak jelas ke mana larinya. Kamu harus memprioritaskan untuk mengelola finansial dan menabung dari sekarang untuk tujuan yang penting seperti membeli hunian, dan lain sebagainya.

3. Menunda Pengelolaan Finansial

Pengelolaan finansial sebaiknya tidak ditunda dan dilakukan sejak dini. Pengolahan finansial akan lebih baik jika dilakukan semakin cepat. Hal ini bisa mengurangi resiko kesulitan finansial di masa depan. Lagi-lagi kamu harus berpikir untuk mengelola finansial secepat mungkin karena kita tidak tahu musibah dan bencana bisa datang kapan saja.

Affiliate Banner Unlimited Hosting Indonesia

4. Tergoda dengan Banyak Diskon

Kamu dan kita semua pasti sering tergoda dengan diskon. Kebanyakan orang akan kalah tanpa berpikir panjang untuk menyerbu promo diskon besar-besaran di suatu event. Padahal nyatanya barang tersebut belum tentu dibutuhkan. Pada kenyataannya lebih banyak kebutuhan lain yang lebih penting yang belum terpenuhi seperti tagihan dan masih banyak lagi. Memang tidak ada salahnya menginginkan barang terutama jika sedang ada diskon, tetapi kamu tetap hapus mengingat skala prioritas dan juga mempertimbangkan pendapatan dan pengeluaran. Jadi, upayakan untuk tidak terlalu tergoda dengan banyak diskon pada barang-barang yang tidak dibutuhkan.

5. Tidak Mencatat Pengeluaran

Suatu kesalahan jika kamu tidak menyimpan bon ketika berbelanja untuk ngerekap pengeluaran. Hal ini bisa mengakibatkan pengeluaran kamu tidak terkendali dan dapat menyebabkan tabungan habis tanpa disadari. Nah dengan mencatat pengeluaran finansial, kamu bisa mengetahui ke mana saja uang tersebut digunakan. Dengan cara seperti ini kita mampu menahan diri serta mengetahui barang apa saja yang menjadi prioritas dan mana yang bisa ditunda terlebih dahulu. Dengan demikian kita bisa mengendalikan finansial.

Demikianlah kesalahan yang perlu dihindari dalam mengatur finansial. Semoga bermanfaat!

admin Membahas dengan sederhana rumus-rumus yang ada di matematika dan finansial - Bagi Aja

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *