admin Membahas dengan sederhana rumus-rumus yang ada di matematika dan finansial - Bagi Aja

Saham Blue Chip Adalah? Definisi Dan Contohnya Di Indonesia

40 sec read

Apa Itu Saham Blue Chip? Saham blue chip (blue chip stocks) adalah kumpulan saham yang diterbitkan oleh perusahaan yang dikenal publik, bonafit, dan memiliki kesehatan keuangan sangat baik. Umumnya, saham blue chip mempunyai nilai kapitalisasi pasar yang besar dan perkembangan lebih baik dibanding saham-saham di sektor serupa.

Saham blue chip adalah saham kualitas tinggi karena perusahaan penerbitnya selalu mampu menghasilkan keuntungan bahkan ketika situasi ekonomi yang amburadul. Bukan hanya itu, nilai saham blue chip bisa dibilang unggul karena bisa memberikan imbal hasil yang stabil di setiap saat

Saham Blue Chip di Indonesia

Istilah blue chip ini tak hanya dikenal di bursa saham Amerika Serikat saja. Karena, istilah itu juga digunakan oleh negara lain, termasuk Indonesia. Di bursa saham Indonesia, saham-saham blue chip umumnya dikenal “bersarang” di indeks LQ45

PHP Dev Cloud Hosting

Indeks LQ45 sendiri diluncurkan tahun 1997 yang berisikan 45 perusahaan yang bonafit di Indonesia yang memiliki likuiditas tinggi. Pada umumnya, saham-saham ini memiliki nilai kapitalisasi pasar tertinggi dalam 12 bulan terakhir, memiliki volume transaksi terbesar dalam setahun terakhir, sudah terdaftar di Bursa Efek Indonesia minimal tiga bulan, dan memiliki kondisi keuangan yang sehat dengan prospek menjanjikan.

admin Membahas dengan sederhana rumus-rumus yang ada di matematika dan finansial - Bagi Aja

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *